You are currently viewing Pagar Besi Berkarat? Coba Lakukan Penanganan Ini

Pagar Besi Berkarat? Coba Lakukan Penanganan Ini

Pagar dari material besi saat ini masih menjadi pilihan bagi sebagian besar pemilik hunian maupun bangunan. Pagar besi sangat diminati lantaran karakteristik besi itu sendiri yang sangat kuat dan kokoh dibandingkan material lain seperti kayu, bambu, dll. Masa pakai pagar besi juga jauh lebih lama karena tidak mudah rusak oleh serangan rayap, serta tak akan mengkerut atau melengkung saat terpapar cuaca yang ekstrim. Desain pagar besi pun saat ini sangat bervariasi dan bisa digunakan untuk mendukung bagian eksterior rumah maupun bangunan.

pagar besi hitam

Kendati memiliki berbagai keunggulan tersebut, tidak bisa dipungkiri jika pagar besi juga ada kekurangan tertentu yaitu mudah berkarat. Pagar besi sangat mudah berkarat apabila terpapar air maupun kelembaban. Karat pada pagar besi ini apabila dibiarkan saja akan membuat penampilannya menjadi kurang menarik lagi. Tentunya hal ini membuat pagar besi juga kurang nyaman dipandang. Selain itu, karat juga berpotensi menyebabkan kerusakan pada pagar besi apabila tak kunjung ditangani.

Pagar besi berkarat umumnya ditangani dengan mengaplikasikan cat pagar besi yang sudah diformulasi dengan anti karat. Namun, mengingat kondisi karat pada pagar besi masing-masing orang bisa berbeda, maka sebaiknya simak penjelasan berikut ini.

  1. Cat pagar besi terkelupas

ilustrasi pagar besi berkarat

Sebelum pagar besi berkarat, biasanya tanda-tanda awal yang ditunjukkan adalah bagian cat mengelupas. Saat melihat pagar besi sudah mulai mengelupas catnya, maka sebaiknya segera tutupi bagian tersebut menggunakan bahan yang mampu mencegah dari terpaan air. Salah satunya Anda bisa menggunakan gemuk atau yang dikenal juga dengan minyak dan oli bekas.

Bukan tanpa alasan, seperti yang diketahui minyak dan air adalah senyawa yang tidak mudah bersatu. Oleh karena itu, dengan mengoleskan bagian pagar besi yang terkelupas catnya dengan minyak akan menghindarkan dari ancaman air yang menjadi pemicu karat pada besi. Setelah bagian pagar yang terkelupas dioles dengan oli atau minyak, selanjutnya tutup bagian tersebut dengan plastik wrap.

Cara ini bisa Anda lakukan saat tidak memiliki cat pagar besi anti karat. Namun, apabila Anda sudah memilikinya, maka saat ada bagian cat pagar yang terkelupas sebaiknya segera lapisi dengan cat besi anti karat agar tidak semakin melebar.

  1. Permukaan seluruh pagar besi sudah terselimuti karat

pagar besi berkarat

Apabila pagar besi sudah terlanjur berkarat, maka sesegera mungkin lakukan pengecatan ulang dengan cat pagar besi yang diformulasi dengan anti karat. Langkah pertama yang perlu dilakukan sebelum pengecatan adalah dengan membersihkan permukaan pagar terlebih dahulu. Untuk keperluan membersihkan permukaan pagar besi yang berkarat, siapkan beberapa perlengkapan seperti sikat kawat, kertas amplas, kuas, cat besi anti karat, masker, dan sarung tangan.

Gunakan masker dan sarung tangan terlebih dahulu. Selanjutnya, bersihkan pagar yang berkarat menggunakan sikat kawat agar karat tersebut memudar dan berkurang. Setelah selesai, hilangkan sisa noda karat dengan kertas amplas. Lakukan pengamplasan hingga permukaan pagar yang berkarat tersebut halus kembali. Selesai membersihkan dan menghaluskan permukaan pagar, maka selanjutnya bisa mulai aplikasikan cat pagar besi anti karat dengan warna yang sama atau dengan warna baru apabila ingin berganti suasana.

  1. Karat sudah menggerogoti pagar besi hingga lapuk

karat pada pagar besi

Apabila kondisi kerusakan karat pada pagar besi sudah di level yang tergolong parah hingga membuat materialnya lapuk, maka langkah penanganan yang bisa Anda lakukan adalah las kembali bagian yang rusak tersebut. Untuk pengelasan pagar besi biasanya dilakukan oleh orang lebih ahli atau profesional.

Setelah selesai dengan tahap las, maka bisa langsung lapisi permukaan pagar besi dengan cat anti karat. Gunakan cat besi anti karat dengan pilihan warna yang tepat agar menghasilkan tampilan yang estetik.

Karat memang menjadi salah satu risiko yang harus dihadapi ketika menggunakan pagar besi. Namun, Anda tak perlu khawatir dengan risiko besi berkarat, karena saat ini sudah ada banyak sekali cat pagar besi dengan formulasi anti karat sebagai perlindungannya.

Mengingat pagar besi ditempatkan di luar ruangan, maka selain perlindungan anti karat sebaiknya juga gunakan cat besi yang bisa memberikan ketahanan terhadap air dan cuaca. Pertimbangan penting lainnya, gunakan produk cat yang aman dan ramah lingkungan karena pagar digunakan untuk jangka panjang.

Berbicara mengenai produk cat yang bisa membantu melindungi pagar besi dari karat dan serangan air maupun cuaca, Anda bisa menjatuhkan pilihan pada Orchid enamel paint. Produk cat Orchid sudah mengandung zinc chromate di dalamnya yang membantu untuk mencegah timbulnya karat setelah diaplikasikan. Untuk ketahanan terhadap air dan cuaca, lapisan film dalam cat Orchid sangat kuat untuk melindungi permukaan besi.

Orchid enamel paint juga sangat aman dan ramah lingkungan saat digunakan. Hal ini lantaran cat kayu dan besi Orchid terbuat dari bahan dasar air (water based), sehingga tak akan berbahaya ketika digunakan. Anda bisa menggunakannya untuk keperluan indoor maupun outdoor tanpa khawatir akan menimbulkan bahaya maupun pencemaran lingkungan. Untuk penggunaan cat Orchid, Anda cukup mencampurkannya dengan bahan pelarut berupa air bersih, sehingga sangat ekonomis dan mudah didapatkan.

Cat Orchid tak hanya bisa digunakan untuk material besi saja. Namun, cat ini sangat serbaguna karena bisa digunakan untuk media kayu dan media yang bersifat lentur dan mudah bergerak seperti anyaman bambu, eceng gondok, rotan, pandan, serta berbagai jenis kerajinan dari serat alam lainnya. Untuk cara pengaplikasian cat kayu dan besi Orchid sangatlah mudah dan fleksibel. Anda bisa mengaplikasikannya dengan cara dikuas, semprot, ataupun roll. Dengan demikian, Anda bisa menyesuaikan cara pengaplikasian dengan alat aplikator yang dimiliki.

Lantaran berbahan dasar air, Anda juga tak perlu menunggu lama untuk proses pengeringannya. Pengeringannya pun tak harus di bawah paparan sinar matahari karena bisa menggunakan suhu ruangan saja dan diangin-anginkan. Untuk waktu kering sentuh setelah pengaplikasian cat pagar besi dari Orchid enamel paint antara 30-60 menit.

Leave a Reply