Keindahan sebuah hunian tak jarang juga dipengaruhi dari penggunaan pagar rumah yang digunakan. Memang pagar rumah digunakan sebagai pelindung area rumah agar tidak mudah dimasuki oleh hewan luar, pencuri, maupun bahaya lainnya. Namun, tak bisa dipungkiri jika pagar rumah saat ini juga bisa menambah estetika bagian eksterior hunian dengan desain dan warna-warna menariknya. Contohnya pada penggunaan pagar besi yang ada di rumah-rumah perkotaan saat ini.
Pagar besi saat ini memang cukup banyak pilihan desainnya, mulai dari yang sederhana hingga yang menggunakan ukiran-ukiran menarik. Selain itu warna cat pagar besi juga semakin membuat tampilannya terlihat estetik. Selain karena desainnya yang menarik, pagar besi banyak digunakan juga lantaran sangat kuat dan kokoh, sehingga mampu melindungi area rumah dari bahaya di luar rumah. Untuk perlindungan, biasanya pagar besi dibuat lebih tinggai dua kali lipat dari tinggi orang dewasa.
Sesuai dengan namanya, pagar besi terbuat dari material besi. Namun tahukah Anda, bahwa ada banyak jenis besi yang bisa digunakan untuk membuat pagar besi? Nah, berikut ini ada beberapa jenis besi terbaik yang biasa digunakan untuk membuat pagar rumah, antara lain:
-
Stainless steel
Pada rumah minimalis biasanya menggunakan pagar stainless steel untuk membuat tampilan eksterior terlihat lebih menarik. Pagar rumah minimalis memang sederhana, namun desain ukirannya akan mampu membuat tampilan eksterior menjadi lebih indah. Pagar stainless steel bisa dikombinasikan dengan dinding batu bata rumah minimalis. Harga yang didapatkan untuk membeli pagar stainless steel terbilang masih sangat terjangkau dibandingkan pagar besi jenis lainnya.
-
BRC (British Reinforced Concrete)
Material yang satu ini juga kerap digunakan dalam pembuatan pagar. Berasal dari Singapura, pagar BRC kerap disebut juga dengan nama pagar roll top. Pagar BRC sangat cocok digunakan bagi Anda yang suka bercocok tanam atau berkebun di depan rumah karena pagar ini bisa dijadikan tempat merambat tanaman. Pagar besi jenis ini sangat kuat karena terbuat dari baja tegangan tinggi, yaitu 2.900 kg/cm2. Hal ini membuat pagar BRC tidak mudah melengkung maupun berkarat.
BRC terbuat dari besi beton dengan ukuran 5 mm hingga 8 mm. Semakin tinggi pagar BRC yang dibuat, maka semakin tebal juga ukuran diameter yang digunakan. BRC memiliki model sederhana dan mudah dikombinasikan. Penggunaan pagar besi dari jenis BRC biasanya untuk pagar pada bangunan perkantoran karena lebih simpel dan mudah dipasang.
-
Besi vial
Vial mengandung material logam dan dilapisi oleh aluminium anti karat agar awet dan tahan lama penggunaannya. Dari segi perawatan, pagar besi jenis vial tak memerlukan banyak perhatian seperti pagar kayu karena aluminium anti karat. Harganya pun cukup bersahabat. Panel pagar cetakan ini memiliki harga yang beragam, mulai dari aluminium tubular yang terjangkau hingga baja padat dan besi cor yang harganya paling mahal.
-
Besi hollow galvalume
Dibandingkan dengan jenis besi lainnya, hollow galvalume memiliki ketahanan yang lebih baik dari korosi atau karat. Hal ini lantaran hollow galvalume mengandung lapisan silicon, unsur besi, dan coating aluminium. Tak mengherankan jika harga besi hollow galvalume jauh lebih mahal dibandingkan dengan besi lainnya. Namun, ini sepadan dengan kualitasnya yang tak perlu diragukan lagi.
Setiap pabrikan bisa mengeluarkan produk besi hollow dengan kualitas yang berbeda-beda. Semakin bagus kualitas yang ditawarkan, maka harga belinya juga lebih mahal. Biasanya besi hollow galvalume dijual dengan ukuran sekitar 6 meter dengan ketebalan yang bervariasi, mulai dari 0.6 mm, 0.7 mm, bahkan 1.7 mm.
-
Besi tuang
Jenis besi lainnya yang bisa digunakan untuk pembuatan pagar besi adalah besi tuang. Besi tuang terbuat dari biji-biji besi yang dilebur kemudian dibentuk sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Membuat pagar dengan besi tuang memiliki kerumitan yang jauh lebih tinggi. Pagar besi tuang mengandung berbagai macam material, mulai dari fosfor, karbon, belerang, mangan, bahkan silicon.
Dengan sifat dan karakter yang berbeda-beda dari material pembuatnya, harga pagar besi tuang cukup mahal. Kendati demikian, pagar besi tuang juga sering dijumpai pada rumah-rumah di Indonesia.
-
Plat galvalum
Bahan besi selanjutnya yang kerap digunakan untuk pembuatan pagar besi adalah plat galvalum. Galvalum merupakan baja yang mengandung aluminium dan zinc. Dari segi ketahanan karat, plat galvalum jauh lebih rendah, sehingga perlu mengaplikasikan cat pagar besi anti karat sebagai perlindungan. Selain untuk pembuatan pagar, biasanya plat galvalum juga digunakan sebagai atap dan talang. Namun, karena membutuhkan perawatan khusus, material plat galvalum jarang digunakan.
-
Besi plat strip
Jenis besi lainnya yang digunakan untuk pembuatan pagar besi adalah besi plat strip. Ketebalan baja ini berkisar antara 2-60 mm. Selain pagar, plat strip juga kerap dimanfaatkan sebagai rangka jendela. Dari segi kekuatan cukup tinggi, sehingga lebih awet dan tahan lama untuk usia pakainya. Pagar besi dari plat strip memiliki beragam model sehingga bisa disesuaikan dengan desain ekterior hunian atau bangunan Anda.
Itu tadi beberapa jenis besi yang biasa digunakan untuk membuat pagar besi. Dari beberapa jenis besi yang digunakan tadi, ada sebagian jenis besi yang diketahui mudah berkarat. Untuk pagar besi yang mudah berkarat, tentu harus diberikan perlindungan. Salah satu perlindungan yang bisa diberikan adalah dengan mengaplikasikan cat pagar besi anti karat. Untuk kebutuhan ini, Anda bisa menggunakan produk Orchid enamel paint yang memang diperuntukkan untuk pengaplikasian pada kayu dan besi.
Orchid enamel paint merupakan cat kayu dan besi yang terbuat dari bahan dasar air atau water based, sehingga sangat aman dan ramah lingkungan. Cara penggunaan produk cat ini sangat mudah dan proses pengeringannya pun sangat cepat. Anda bisa mengaplikasikan cat dengan cara dikuas atau disemprot (dengan spray gun). Bahan pelarut yang digunakan sangat mudah didapatkan karena cukup menggunakan air bersih saja.
Untuk perlindungan pada pagar besi, Orchid enamel paint sudah memiliki formulasi tahan air, tahan cuaca, dan anti karat. Jadi mengaplikasikan cat kayu besi Orchid akan membuat pagar besi memiliki usia pakai yang lebih lama. Menariknya lagi, cat Orchid sudah memiliki pilihan warna yang beragam, mulai dari warna solid hingga warna metalik yang berjumlah 16 warna, sehingga bisa digunakan untuk menambah keindahan pagar besi Anda.